Sabtu, 20 Agustus 2016

Membuat Anak Menyukai Baca Tulis Sejak Usia Dini

Membuat Anak Menyukai Baca Tulis Sejak Usia Dini-Anda, Sering dibuat bingung tentang kapan kita harus mengajarkan anak untuk memiliki kemampuan baca tulis? Terutama untuk ibu-ibu yang memiliki anak usia balita, atau usia transisi menuju masa pra sekolah, karena persoalan ini kerapkali membuat para ibu stres.

Disisi lain pemerintah menetapkan larangan mengajarkan anak memiliki kemampuan baca tulis di usia dini, namun nyatanya desakan para orangtua yang bersaing membuat anak-anak mereka menjadi anak-anak super ditambah persaingan dunia pendidikan yang cukup ketat, sering membuat anak-anak usia dini terjebak ikut terbawa arus.

Membuat Anak Menyukai Baca Tulis Sejak Usia Dini


Sebelum kita membahas boleh tidaknya mengajarkan anak baca tulis pada usia dini, mari kita telusuri dulu, sebenarnya apa sih fungsi dari belajar baca dan tulis itu nantinya? Benarkah mengajarkan mereka terlalu dini akan menyebabkan mental hectic di kemudian hari ?

Mungkin sudah paham yaa... manfaat mengajarkan anak baca tulis ya...apalagi yang kita cari nantinya kalau bukan "pintar" membaca dan menulis. Betulkah hanya sekedar itu saja? Tidakkah kita menginginkan anak kita memiliki kemampuan yang lebih dari itu? Yaitu tidak hanya sekedar "pintar" membaca dan menulis, tapi juga "senang" membaca dan menulis.

Loh... Apa bedanya? Tentu saja berbeda, karena "senang" itu berhubungan dengan minat, saat minat lebih dulu kita tumbuh suburkan, maka "pintar" itu akan datang dengan sendirinya.  Karena saya melihat beberapa anak-anak yang "pintar" baca tulis pada usia balita, ternyata tidak senang membaca dan menulis pada usia sekolah. Walaupun kasus seperti itu tidak banyak, namun sudah bisa kita ambil hikmah, bahwa menumbuhkan minat itu jauh lebih penting, daripada terburu-buru memaksa anak pintar namun kita malah membunuh minatnya.

Jadi... Sebenarnya tidak selalu salah mengajarkan anak usia dini kemampuan baca tulis, asal minat dia lebih dulu kita kedepankan, dibanding kemampuan baca tulisnya sendiri. Karena setiap anak itu berbeda, ada yang hanya diberi stimulan sedikit namun dia sudah maksimal minatnya, sehingga mengajarkan anak baca tulis yang memiliki minat besar itu sangat mudah sekali.

Dan sebaliknya ada juga anak yang perlu waktu lama dalam menumbuhkan minatnya, nah... untuk anak yang seperti ini hendaknya para orang tua jangan dulu terburu-buru memaksanya pintar baca tulis, besarkan usaha pada menumbuhkan minatnya saja dulu.

Dan jangan terlalu terburu-buru menilai anak kita negatif hanya karena lambat ini dan itu, hati-hati loh... Sahabat Staedtler Pensil Terbaik Untuk Anak cap negatif meski hanya di hati, bisa berubah jadi doa yang dicatat malaikat, jadi terus teguhkan ikhtiar, dan maksimalkan optimisme, karena rasa optimis juga doa.

Lalu bagaimana sih menumbuhkan minatnya? Untuk membuat anak senang membaca, yaa... mau tidak mau kenalkanlah anak dengan buku. Berikan anak pemahaman betapa serunya isi sebuah buku, tumbuhkan rasa ingin tahu anak dimana buku lah sebagai salah satu pemuas rasa ingin tahunya itu.

Dengan membaca buku bersama dan melihat gambar yang ada di dalam buku, nantinya anak akan merasa bahwa buku itu seru untuknya, hampir sama serunya dengan mainan. Sehingga nantinya pasti dia akan "menagih" untuk meminta diajarkan bagaimana caranya membaca. Jika kemampuan membaca yang didahului dengan minat membaca, saat besar nanti dia akan gila membaca.

Jadi... Menumbuhkan minat itu yang jauh lebih utama, karena metode membaca instan sekarang sudah banyak ragamnya, saat minat anak sudah besar, dengan metode instan, kemampuan membaca mungkin bisa diraih hanya sebulan atau bahkan seminggu saja.

Lalu bagaimana dengan kemampuan menulis? Kegiatan menulis, terutama menulis dengan menggunakan alat tulis, sebenarnya berhubungan dengan merangsang motorik halus anak, jadi dibalik kegiatan menulis, motorik halus anak pun ikut diaktifkan.

Bagaimana caranya membuat anak senang menulis? Anak-anak balita biasanya senang mencoret-coret kan? Nah... Biarkan saja mereka mencoret-coret, karena itu akan menjaga anak untuk tahan menulis saat dia masuk usia sekolah.

Nah..., jadi jangan terlalu khawatir mengajarkan anak baca tulis di usia dini dapat menyebabkan mental hectic, saat kita sudah pastikan minat anak sudah sangat besar untuk itu. Dan sebaliknya jangan juga terburu-buru mencap anak kita negatif saat kita merasa menumbuhkan minatnya saja sudah susah luar biasa, terus besarkan ikhtiar, hujamkan optimisme, insya allah lama-lama pasti bisa.

Percayalah Membuat Anak Menyukai Baca Tulis Sejak Usia Dini… penumbuhan minat ini akan menjadi modal anak mengasah berbagai kemampuannya di saat besar nanti. Karena anak-anak yang memiliki minat besar dalam belajar akan membuat kegiatan baca tulis menyenangkan untuknya, sedangkan kepintaran itu akan datang dengan sendirinya jika minatnya selalu terjaga Staedtler Pensil Terbaik Untuk Anak